Thursday, December 29, 2011

Install Opera Browser di Linux Mint

Mungkin kita mengenal Opera dari aplikasi yang disediakan Opera untuk HP, yaitu Opera Mini. Sebenarnya, selain menyediakan fasilitas browser untuk HP, Opera juga menyediakan Opera Browser untuk komputer. 

Opera Browser merupakan salah satu peramban (browser) yang banyak digunakan di seluruh dunia. Fitur-fiturnya pun cukup menarik dan bervariasi.

Cara menginstall Opera Browser di Linux Mint:


1. Menggunakan apt-get (install online)
    Buka Terminal kemudian ketik command line:

    $ sudo apt-get install opera

    jika ingin mendapat Opera versi terbaru yang ada di repo Linux Mint, sebelum command line di atas ketik dulu command line:

    $ sudo apt-get update

2. Mendownload dari situs resmi Opera
  • Download Opera
  • Pilih OS yang kita gunakan (Ubuntu, karena Linux Mint sama dengan Ubuntu) kemudian klik download
  • Untuk memudahkan, co-pas file hasil download ke Home.
  • Buka Terminal kemudian ketik command line: 
       $ sudo dpkg -i (nama file opera yang kita download)


       misal:


      $ sudo dpkg -i opera_11.60.1185_i386.deb
  • Masukkan password root
  • Setelah proses selesai close Terminal dan silahkan buka Opera Browser untuk kali pertama.
Selamat menjelajah internet dengan Opera...